Header Ads


GAMKI Simalungun Silaturahmi ke Sinode GBR, Bahas Pelayanan Kekristenan dan Advokasi Jemaat

Pematangsiantar – Lintas Publik, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kabupaten Simalungun melaksanakan silaturahmi dan audiensi dengan Ketua Sinode Gereja Bethel Rohulkudus (GBR) Inang Pdt. J. Purba, S.Th, didampingi Sekretaris Sinode Pdt. Rudi Siallagan, S.Th, di Kantor Pusat Sinode GBR, Jalan D.I. Panjaitan, Kota Pematangsiantar, Rabu (28/1/2026).

BACA JUGA Pencipta Lagu Batak Legendaris Soritua Manurung Tutup Usia 62 Tahun, Lagunya "Taboni Namartulang" 

 DPC GAMKI Simalungun Silaturahmi ke Sinode GBR, Bahas Pelayanan Kekristenan dan Advokasi Jemaat/ist
Sekretaris DPC GAMKI Simalungun, Firwanto Siburian, menyampaikan bahwa kehadiran GAMKI merupakan bentuk perjumpaan anak dengan orang tua rohani. Ia menegaskan GAMKI adalah bagian dari gereja yang kembali untuk meminta arahan, bimbingan, serta masukan terkait peran organisasi dalam mengibarkan panji-panji Kristus di wilayah Kabupaten Simalungun.

“Kami hadir sebagai anak kandung gereja yang pulang ke rumah orang tua untuk meminta arahan dan bimbingan, serta apa yang dapat dilakukan GAMKI Simalungun bagi pelayanan kekristenan,” ujar Firwanto.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Sinode GBR Inang Pdt. J. Purba, S.Th menyampaikan arahan agar GAMKI sebagai organisasi kekristenan mampu merangkul seluruh umat Kristiani tanpa membedakan latar belakang gereja. Ia menekankan pentingnya persatuan untuk saling melengkapi dan menghindari perpecahan sesama umat Kristen.

Selain itu, Sinode GBR mendorong GAMKI Simalungun agar menempatkan penasihat-penasihat yang takut akan Tuhan, sehingga mampu membimbing kepengurusan DPC dalam menjalankan tugas-tugas organisasi secara bijaksana dan bertanggung jawab.

Lebih lanjut, Pdt. J. Purba juga mengingatkan agar GAMKI tetap bersemangat dalam pelayanan tanpa batas, serta berani menyuarakan aspirasi umat kepada pemerintah, khususnya terkait dukungan dana pembangunan gereja-gereja kecil yang masih minim perhatian.

Dalam pertemuan tersebut, DPC GAMKI Simalungun menyatakan kesiapan untuk melaksanakan seluruh arahan dan bimbingan yang disampaikan oleh pimpinan Sinode GBR.

Di akhir pertemuan, Firwanto Siburian menyampaikan bahwa saat ini GAMKI Simalungun juga tengah melakukan advokasi terhadap masyarakat Kabupaten Simalungun yang menjadi korban nasabah Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI dengan pinjaman di bawah Rp100 juta, yang hingga kini agunannya masih ditahan pihak bank. GAMKI berencana mengumpulkan data jemaat yang terdampak untuk ditindaklanjuti. (red/tam)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.