Header Ads



Nenek Balita yang Hilang di Simalungun, Dapat Info Cucunya Dibawa Seorang Wanita ke Tiga Runggu

Simalungun, Tiga hari telah berlalu, namun Nayara Maria Br Tambunan, balita berumur 1 tahun 9 bulan yang dinyatakan hilang pada Rabu (12/7/23) kemarin sekitar pukul 15.00 WIB, hingga kini belum ditemukan.

BACA JUGA  Kabur Jelang Pesta, Calon Pengantin Boru Siburian Sempat Ribut dengan Mertua

Nayara Maria Br Tambunan, satu Minggu sebelum hilang/ist
Tumborina Sidabutar yang merupakan nenek korban mengatakan korban terakhir terlihat di daerah Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun. Hal itu dikatakan Tumborina, dilansir dari mistar.id, Jumat (14/7/23) siang.

“Menurut informasi yang kami dapatkan, namun belum bisa dipastikan, angkot yang ditumpangi oleh seorang perempuan yang diduga membawa cucu itu sudah ditemukan,” ujarnya.

Katanya, berdasarkan informasi yang diperoleh pihak keluarga, korban diduga dibawa oleh seorang perempuan yang belum diketahui identitasnya dengan ciri-ciri mengenakan jilbab.

“Sekilas wajahnya sama, dari suaranya juga sama,” terang Nenek korban.

BACA JUGA   Viral Dua Pengantin Batak Kabur Jelang dan Usai Nikah, Netizen: Lagi Musim Lari

Dilanjutkan dia, perempuan yang diduga membawa Naraya saat itu, berhenti di daerah Tiga Runggu. Maka dari itu, untuk memastikan hal tersebut kata Tumborina, klien akan mencari dan langsung menjumpai sopir angkot yang ditumpangi perempuan yang ditujunya.

“Telah kita cari dan sudah ditemukan sopir angkot tersebut. Kita lah tunggu nanti seperti apa. Ini lagi dijumpai,” tambahnya lagi.

Meskipun demikian, dukungan belum dapat memastikan sepenuhnya apakah benar adanya informasi tersebut.

“Kita, cek dulu semoga ketemu. Pihak kepolisian juga sudah bergerak untuk mencari,” katanya.

Untuk itu, Tumborina Sidabutar berharap korban Nayara segera ditemukan dalam keadaan sehat dan bisa berkumpul dengan pihak keluarga.

Sementara itu, Kristo Tambunan, ayah kandung Nayara Maria Tambunan (korban) mengatakan hingga kini dirinya berharap, anak satu-satunya itu segera ditemukan.

“Itu anak pertama kami bang. Kami berharap segera ditemukan. Kami tidak berpikir aneh-aneh yang penting boru kami balik,” terangnya, Jumat (14/7/23).

Kata Kristo, korban terakhir kali terlihat pada saat kejadian, tepatnya di rumah nenek korban yang beralamat di Huta 1 Hatonduhan, Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun.

“Kalau terakhir kali bang, sama istriku, tepatnya di teras rumah, sekitar pukul 14.30 WIB boruku masih di situ. Begitu istriku sadar sekitar pukul 15.15 WIB, boruku itu sudah tidak ada lagi,” ujarnya dengan wajah sedih.

Ditambah Kristo, waktu memudarnya korban begitu cepat. Untuk saat ini, diminta dibantu oleh warga lainnya melakukan pengecekan CCTV yang tidak jauh dari lokasi.

BACA JUGA  TERUNGKAP Dua Alasan Megawati Siburian Nekat Kabur Jelang Pernikahan Singgung Perselingkuhan

Status Face Book Dolok Cristo Tambunan

Mohon Bantuan Nitizen

Demikian Ayah kandung Nayara Maria Tambunan orang tua anak yang hilang ini berusaha dan memohon bantuan dimedia Sosial Facebooknya agar anaknya di kembalikan:

"SIAPA PUN KALIAN YG MENDAPAT BORU KU INI,,SAYA SANGAT MOHON TOLONG DIKEMBALIKAN,,SAYA BERSUMPAH TIDAK AKAN MENGHAKIMI KALIAN.. APABILA KALIAN TAKUT TOLONG DI INFOKAN KE NO SAYA 081263687193." tulis Dolok Cristo Tambunan, Jumat (14/7/2023) dan sudah dibagikan sebanyak 137 kali.(mistar/tag/t)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.