Header Ads



Letkol Inf Santoso Dandim 0209/LB, Plt Bupati Ucapkan Selamat Datang

LINTAS PUBLIK-RANTAUPRAPAT, Letkol Inf Santoso menjabat sebagai Dandim 0209/LB menggantikan Letkol CZi Denden Sumarlin SE yang telah bertuhas 2 tahun di Labuhanbatu. Pergantian tersebut ditandai dengan kegiatan pisah sambut di lapangan Makodim 0209/LB, Kelurahan Padangan Matinggi Kecamatan Rantau Utara, Rabu (19/9/2018).

Pada kesempatan itu, Letkol Inf Santoso mengaku mendapat sebuah kehormatan dipercaya menjadi Dandim 0209/LB. Dan dia pu siap meneruskan kinerja pendahulunya Letkol CZI Denden Sumarlin, SE.

" Apa yang telah diperjuangkan bang Denden, dan apa yang telah dicapai sampai sekarang, akan kami teruskan bang" katanya.

        Plt Bupati (tengah), Letkol CZI Denden Sumarlin (Kiri) dan Letkol Inf Santoso salam komando.
Sementara, Letkol CZi Denden Sumarlin SE, yang menduduki jabatan baru sebagai Kepala Penerangan Kopasus, mengaku banyak kesan dan pesan yang dirasakan sejak dirinya memegang tongkat komando di Kodim 0209/LB.

“Secara fisik, kurang lebih 2 tahun sejak 6 Desember 2016 menjabat. Ini merupakan hal yang sangat luar biasa. Tentunya kami dapat menuntaskan tugas ini berkat dukungan seluruh komponen masyarakat. Tanpa dikungan masyarakat, kami tidak ada apa-apanya” ujarnya.

Plt Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST, MT pada kesempatan itu mengapresiasi Letkol CZI Denden Sumarlin. Menurut dia, Denden Sumarlin merupakan Dandim terbaik yang bertugas di Kodim 0209/LB.

Letkol CZI Denden Sumarlin (Kanan) dan Letkol Inf Santoso, salam komando.
“Menurut kami, mas Denden di dalam melaksanakan tugas sangat baik. Beliau adalah Dandim 0209/LB terbaik yang pernah bertugas di Labuhanbatu" katanya.

Kepada Dandim baru Letkol Inf Santoso Andi mengucapkan selamat datang di bumi " Ika Bina En Pabolo" Labuhanbatu. Ia berharap Santoso dapat membawa angin segar dan warna baru baru Kabupaten Labuhanbatu.

“Kami ucapkan selamat datang kepada pak Dandim yang baru. Kami siap bekerjasama kedepan" ujarnya.

Hadir pada acara temu pisah itu Ketua DPRD Labuhanbatu, Ketua Pengadilan Negeri Rantauprapat, Wakapolres Labuhanbatu, Kejari Labuhanbatu dan Labusel, Ketua MUI, FKUB, DPD KNPI, Tokoh Agama, Tokoh adat, Ormas dan OKP, serta jajaran Danramil dan seluruh personil Kodim 0209/LB.

Penulis : tanjung
Editor : tagor 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.