Pawai Ta'aruf MTQN Siantar Barat Diikuti Ratusan Pelajar
LINTAS PUBLIK-SIANTAR, Ratusan warga dan pelajar se-Kecamatan Siantar Barat Kota Pematangsiantar antusias mengikuti Pawai Ta’aruf dalam rangka memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke 48 tingkat Kecamatan Siantar Barat Tahun 2016.
Pelepasan Pawai Ta’aruf Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke 48 tingkat Kecamatan Siantar Barat tahun 2016 dilepas oleh Pj.Walikota Pematangsiantar yang diwakili Asisten II Drs.H.M.Akhir Harahap didampingi Ketua LPTQ Kota Pematangsiantar H.Ahmad Ridwan Syah Putra, Ketua MUI Drs.H.M.Ali Lubis, mewakili Kakan Kemenag dan para Muspika Kecamatan serta Lurah se Kecamatan Siantar Barat, Jumaat (1/4/2016) sekitar pukul 14.30 WIB di Lapangan H.Adam Malik.
Usai melepas Pawai Ta’aruf MTQN Ke-48 tersebut Camat Siantar Barat Harianto Siddik,S.STP menerangkan bahwa Pawai Ta’aruf MTQN Ke-48 Tahun 2016 Tingkat Kecamatan Siantar Barat ini mengambil rute dari jalan MH Sitorus belakang Balai Bolon menuju jalan Kartini, jalan Nusa Indah, jalan Melati, masuk jalan Rajawali dan finish di Masjid Al-Iklas jalan Rajawali,
" Semangat dan antusias peserta Pawai Ta'aruf tersebut berkat kerja keras dan kerja sama Kecamatan dengan Kelurahan serta seluruh pengurus Masjid dan para remaja Masjid yang ada di Kecamatan Siantar Barat juga siswa-siswi dari tingkat SD,SMP,SMA yang ada di Kecamatan Siantar Barat secara keseluruhan mengikuti pelaksanaan pawai taaruf tersebut,"ucapnya seraya menjelaskan bahwa pelaksanaan MTQ ke-48 tahun 2016 tingkat Kecamatan Siantar Barat ini berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 1- 3 April 2016, yang dilaksanakan di Masjid Al-Iklas jalan Rajawali Kelurahan Simarito.
Penulis : franki
Editor : tagor
![]() |
Drumband Siswa siswi dalam Pawai Ta"aruf MTQN Siantar Barat ke 48 |
Usai melepas Pawai Ta’aruf MTQN Ke-48 tersebut Camat Siantar Barat Harianto Siddik,S.STP menerangkan bahwa Pawai Ta’aruf MTQN Ke-48 Tahun 2016 Tingkat Kecamatan Siantar Barat ini mengambil rute dari jalan MH Sitorus belakang Balai Bolon menuju jalan Kartini, jalan Nusa Indah, jalan Melati, masuk jalan Rajawali dan finish di Masjid Al-Iklas jalan Rajawali,
" Semangat dan antusias peserta Pawai Ta'aruf tersebut berkat kerja keras dan kerja sama Kecamatan dengan Kelurahan serta seluruh pengurus Masjid dan para remaja Masjid yang ada di Kecamatan Siantar Barat juga siswa-siswi dari tingkat SD,SMP,SMA yang ada di Kecamatan Siantar Barat secara keseluruhan mengikuti pelaksanaan pawai taaruf tersebut,"ucapnya seraya menjelaskan bahwa pelaksanaan MTQ ke-48 tahun 2016 tingkat Kecamatan Siantar Barat ini berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 1- 3 April 2016, yang dilaksanakan di Masjid Al-Iklas jalan Rajawali Kelurahan Simarito.
Penulis : franki
Editor : tagor
Tidak ada komentar