Header Ads



Peran Pemerintah, Narkoba, dan Budaya Seminar Kesehatian HKBP Distrik V Sumatera Timur

 SIANTAR, HKBP (Huria Kristen Batak Protestan) bertekad untuk secara kosisten membangun corak gereja yang inklusif, dialogis dan terbuka, sehingga HKBP semakin dimampukan  untuk mewujudkan Visi : Menjadi berkat Bagi Dunia, dan meyakini HKBP sebagai amanat Sang Khalik.

Peserta seminar bersama para narasumber dan Praeses HKBP Distrik V Sumatera Timur Pdt. Maurixon Silitonga, M.Th.

Untuk mewujudkan itu, upaya HKBP, khususnya di Distrik V Sumatera Timur mengadakan seminar dengan tema "Sehati sepikir dalam satu Kasih, satu jiwa, dan satu tujuan" tertulis dalam Filipi 2:2,  dengan Sumber thema : Mewujudkan Kesehatian dan kesetiakawanan bagi gereja, masyarakat dan Bangsa.

Praeses HKBP Distrik V Sumatera Timur Pdt. Maurixon Silitonga, M.Th seusai acara seminar mengatakan, semoga seminar yang diikuti perwakilan jemaat  dari 51 resort di Distrik V Sumatera Timur, dengan 218 jemaat (gereja) dapat meningkatkan ilmu dan pengetahuan dalam pelayanan di resort maupun jemaat masing-masing.

 

"Semoga hasil seminar ini menumbuhkan kesehatian, dan pelayanan bagi para jemaat di resort (jemaat) masing masing. Sehingga apa yang didapat dalam seminar ini menambah semangat keakraban dan kekompakan, dan saling bertukar informasi dalam pelayanan untuk memuliakan Tuhan Yesus,"kata Pdt. Maurixon Silitonga di Sopo Godang HKBP jalan gereja Pematangsiantar, Senin (4/7/2022) sore.

Ditanya mengenai peran pemerintah daerah dalam mendukung pelayanan HKBP, Pdt. Maurixon Silitonga menambahkan, bahwa pelayanan pemerintah di HKBP Distrik V Sumatera Timur sudah baik, dan dapat berkordinasi meningkatkan pelayanan kehidupan jemaat gereja.

"Kita harapkan HKBP dan pemerintah bahu-membahu meningkatkan sumberdaya, dan membangun masyarakat yang lebih sejahtera. Komunikasi HKBP derngan pemerintah di Distrik V Sumatera Timur selama ini cukup baik dan bersinergi, baik dari daerah Batubara, Kota Pematangsiantar dan kabupaten Simalungun,"ungkap Pdt. Maurixon Silitonga, bahwa mengakui masih ada jemaat diwilayah pedesaan yang masih butuh perhatian.

"Kita akui pemerintah juga memiliki keterbatasan, tapi kita juga berusaha menjembatani jemaat kita yang membutuhkan perhatian, baik kebutuhan bantuan sosial juga pembangun rumah-rumah ibadah. Pastinya kita akan dorong dan terus berkomunikasi dengan pemerintah mewujudkan visi-misi kepala daerah dimasing-masing di kabupaten kota wilayah pelayanan HKBP Distrik V ini untuk mensejahterakan warganya,"kata Pdt. Maurixon Silitonga.

Adapun yang memberikan seminar dalam Tahun Kesehatian HKBP tahun 2022 di HKBP Distrik V Sumatera Timur adalah Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt DR. Deonal Sinaga dengan judul : Peranan HKBP dalam Pembangunan Bangsa, St. Prof. DR, Albiner Siagian dengan Judul " Peran Budaya Dalam Pembangunan Bangsa".

Demikian juga mengisi seminar dengan judul "Perwujudan Visi - Misi Walikota Pematangsiantar, kabupaten Simalungun, dan kabupaten Batubara yang disampaikan oleh perwakilan Walikota Siantar, Bupati kabupaten Simalungun dan Bupati kabupaten Batubara.

Pantuan media, peserta seminar dari awal sampai akhir seminar terlihat bersemangat dengat tanya jawab bersama para narasumber. Mulai pelayanan jemaat digereja, budaya batak dalam pesta adat batak dalam permintaan lagu (gondang), demikian juga bagaimana peran gereja turut memberantas Narkoba dan kenakalan remaja, demikian pemakaian Gadget (Android) yang semakin mengkuatirkan orang tua.

"Narkoba, kenakalan remaja adalah tanggung jawab kita bersama, baik pemerintah, aparat kemanan, dan juga warga masyarakat harus saling mengawasi keluarganya masing-masing."ungkap para narasumber ketiga daerah, Siantar, Simalungun dan Batubara.

Acara Seminar dilaksanakan dua sesi dengan moderator dan Notulis, St.DR Robert Siregar, Drs Sotarduga Sihombing, MM, Pdt. Ridel Sihotang, MTh, St.Sangkot Sitohang, MPd dan Pdt. Ramses Manurung, STh, dengan Ketua Panitia Timbul Marganda Lingga, SH. tag/t


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.