Header Ads



GM UIW Sumut Berbagi Kepada Anak Yatim Piatu, Kantor PLN ULP Pematang Raya Diresmikan

SIMALUNGUN, General Manager UIW Sumut, Pandapotan Manurung meresmikan kantor PLN ULP Pematang Raya yang sebelumnya berlokasi di Kecamatan Sidamanik, Kamis (13/1/2022). 

Perpindahan kantor Unit Layanan Pelanggan (ULP) ini demi meningkatkan pelayanan masyarakat khususnya di Simalungun, di mana Pematang Raya merupakan ibukota Kabupaten Simalungun.

General Manager UIW Sumut, Pandapotan Manurung memberikan paket sembako dan tali asih kepada kaum Dhuafa dan anak Yatim Piatu.

“Bagaimana kita bisa lebih dekat melayani masyarakat, apalagi Pematang Raya merupakan ibukota Kabupaten Simalungun. Proses perpindahan ULP Sidamanik ke ULP Pematang Raya ini sudah lama direncanakan, namun baru terealisasi hari ini. Semoga momentum perpindahan ini, kita dapat bersinergi dengan pemerintahan Kabupaten Simalungun dalam hal kehandalan pasokan listrik demi mendorong pertumbuhan ekonomi,”kata General Manager UIW Sumut, Pandapotan Manurung.

General Manager UIW Sumut, Pandapotan Manurung dikenakan pakaian adat Simalungun
GM menekankan pemindahan kantor ULP ini, pelayanan kepada masyarakat semakin lebih baik dan kehadiran PLN dirasakan di tengah-tengah kehidupan. Tentunya dengan listrik yang tidak padam, jika pun padam tidak terlalu lama.

“Masyarakat harus merasakan kehadiran PLN di tengah-tengah kehidupan. Apalagi di era digital ini, masyarakat semakin dimudahkan dalam berbagai kebutuhan. Dengan kehadiran aplikasi PLN Mobile, masyarakat dengan mudah mengakses layanan gangguan, menambah daya listrik, mengajukan pasangan baru, bayar rekening listrik, isi token dan informasi lainnya,”ujar Pandapotan. 


Sementara Manager PLN UP3 Pematangsiantar, Joy Mart S Sihaloho menyampaikan proses perpindahan kantor ULP Pematang Raya yang sebelumnya beroperasi di Sidamanik dilihat dari pertumbuhan Kabupaten Simalungun dan Pematang Raya yang dijadikan ibukota Kabupaten Simalungun. 

Dengan status ibukota Kabupaten Simalungun, keberadaan kantor-kantor pemerintahan berpusat di Pematang Raya baik kantor Bupati, Kodim 0207, Polres Simalungun dan kantor-kantor lainnya. Hal ini harus mendapatkan suport dari segi pelayanan dari PLN khususnya ULP Pematang Raya.

“Kami sangat berharap kepada seluruh Forkopimca yang hadir, tokoh masyarakat, tokoh adat, bantu kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Simalungun. Di tengah keterbatasan pegawai ULP Pematang Raya yang berjumlah 9 orang dibantu alih daya, PLN mengharapkan bantuan dari lapisan masyarakat,”ujar Joy.

Joy Mart juga berharap masyarakat di Kabupaten Simalungun dapat memberikan masukan, kritikan yang membangun. Sehingga PLN bisa memberikan pelayanan terbaik. 

Disamping itu, PLN juga terus bertranformasi memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jika sebelumnya, masyarakat harus mendatangi kantor PLN untuk mengurus kebutuhan, kini dengan kahadiran aplikasi PLN Mobile, masyarakat dapat mengurus pemasangan baru, perubahan daya, adanya pemadaman, pembayaran rekening listrik, dan sebagainya tanpa perlu repot-repot ke kantor PLN.

Bb“Kami mohon kepada masyarakat, bantu kami dalam mensosialisasikan produk layanan terbaru PLN Mobile. PLN hadir memberikan kemudahan dan tentunya mendorong pertumbuhan ekonomi khususnya di Simalungun,”ajak Joy seraya merinci PLN Mobile dapat didowmload dari Play Store Smart Phone atau Android.

Dalam peresmian kantor ULP Pematang Raya, General Manager UIW Sumut, Pandapotan Manurung dikenakan pakaian adat Simalungun dan disambut dengan tari tortor sombah. 

Pada kesempatan itu juga Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN memberikan paket sembako dan tali asih kepada kaum dhuafa dan anak yatim.

Dalam acara tersebut turut hadir SRM Keuangan, Komunikasi dan Umum Jhon Horas, SRM Distribusi Didiek Wicaksono, SRM Perencanaan Reni Wahyu, VP Talent Area 1 Eddy Irawan, Kapolsek Pematang Raya AKP Alwan, Danramil 14/Raya KAPT. ARM. Muslimin Saragih, SE, Camat Pematang Raya Septiaman Purba atau mewakili, Kepala dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kab.Simalungun Pahala R.B Sinaga, S.STP, Lurah Pematang Raya Jon Sarmedi Purba, Tokoh masyarakat Apri Nopjun Saragih dan Arsyad serta Tokoh agama Uzt Ghafur.

Profil ULP Pematang Raya

ULP Pematang Raya secara geografis terletak pada Lintang 2.970000 Bujur 98.851695 dan terletak di Jl. Sudirman No 2 Pematang Raya.

Wilayah kerja ULP Pematang Raya meliputi 1 Kabupaten Simalungun dengan 11 Kecamatan yaitu Kecamatan Dolok Pardamean, Kecamatan Dolok Silai, Kecamatan Haranggaol Horison, Kecamatan Pamatang Silima Huta, Kecamatan Panei, Kecamatan Pematang Sidamanik, Kecamatan Purba, Kecamatan Raya, Kecamatan Sidamanik , dan Kecamatan Silimakuta dengan luas wilayah 1.349,86 km2. 

Dalam menjalankan pelayanannya, ULP Pematang Raya dibantu 7 Kantor Pelayanan yang tersebar diseluruh wilayah kerja. Adapun Kantor Pelayanan terdiri dari : KP Sidamanik, KP Pane Tongah, KP Sipintu Angin, KP Tiga Runggu, KP Haranggaol, KP Seribu Dolok, dan KP Saran Padang. 

Sistem kelistrikan UP3 Pematangsiantar dilayani dari 1 Gardu Induk dan 1 Gardu Hubung dengan total penyulang sebanyak 2 penyulang Gardu Induk dan 4 Penyulang Gardu Hubung dengan  beban puncak 13.02 MW. 

Berdasarkan laporan data asset jaringan distribusi bulan Desember tahun 2021 ULP Pematang Raya saat ini memiliki aset jaringan distribusi berupa Jaringan Tegangan Menengah (JTM) sepanjang 742,21 kms, Gardu  Distribusi (GD) sebanyak 464 Unit dan Jaringan Tegangan Rendah (JTR) sepanjang 459,33 kms.

Dari sisi jumlah pelanggan sampai dengan bulan Desember tahun 2021 total keseluruhan pelanggan ULP Pematang Raya sebanyak 57.548 pelanggan dengan daya tersambung  56.992.150 VA, terdiri dari pelanggan pasca bayar 33.609 pelanggan dan pelanggan prabayar 23.939 pelanggan.

Total penjualan tenaga listrik sampai dengan bulan Desember tahun 2021  mencapai 73,79 GWH dengan pendapatan penjualan tenaga listrik sebesar Rp. 66.782.122.567,-. Pertumbuhan penjualan tenaga listrik ULP Pematang Raya komulatif sampai dengan bulan Desember tahun 2021 sebesar 1,07 %. Rel/t


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.