Header Ads



RHS-ZW Raih Suara Terbanyak, Timbul Jaya Sibarani : Tidak Ada Politik Balas Dendam, Lupakan Perbedaan untuk Simalungun

LINTAS PUBLIK-SIANTAR, KPU Kabupaten Simalungun tetapkan hasil perolehan suara Pasangan Calon  Bupati dan Wakil Bupati Simalungun melalui rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan dan perolehan suara Pilkada Simalungun pada hari Kamis (17/12/2020).

Ketua DPD Golkara Kabupaten Simalungun, Timbul Jaya Sibarani

Dari hasil rapat pleno terbuka itu, Paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor 1, Radiapoh Hasiholan Sinaga dan Zonny Waldi (RHS - ZW) peraih suara terbanyak, dengan memperoleh 194.163 suara. Disusul Paslon nomor 4, dengan meraih 127.608 suara, paslon nomor 2 memperoleh 98.937 suara dan Paslon nomor tiga mendapat 32.926 suara.

Ketua DPD Partai Golkar Simalungun, Timbul Jaya Sibarani ketika dikonfirmasi mengatakan, apa yang ditetapkan KPU Simalungun merupakan keputusan resmi yang harus dihargai semua pihak.

Untuk itu, Partai Golkar bersama partai pengusung lainnya yakni Partai Perindo, Partai Hanura, PKS dan Partai Berkarya akan terus mengawal proses tahapan Pilkada Simalungun, hingga pelantikan terhadap Calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun terpilih dilakukan oleh pemerintah.

Timbul Jaya Sibarani berharap, semua pihak dapat menerima hasil Pilkada Simalungun yang sudah ditetapkan KPU Simalungun, selaku penyelenggara. 

"Sudah resmi disahkan KPU lewat pleno. Partai Golkar bersama partai pengusung lainya  akan terus memantau dan mengawal proses tahapan Pilkada sampai ke pelantikan,"katanya.

Oleh karena itu, Timbul Jaya Sibarani berharap masyarakat Kabupaten Simalungun tidak lagi ada perbedaan karena pilihan. Pasalnya pilkada telah usai dan masyarakat diharap menyatu dan tetal menjaga kekondusifan di Simalungun.

"Jangan ada lagi perbedaan, Pilkada telah usai. Mari menyatu dan jaga kekondusifan,"kata Timbul Jaya Sibarani sembari mengatakan bahwa RHS-ZW akan memujudkan perubahan di Simalungun.

Kedepannya, sambung Timbul Jaya Sibarani, seluruh elemen yang ada di Simalungun akan dirangkul dan tidak ada politik balas dendam. Isu yang beredar bahwa ASN Simalungun akan eksodus, adalah tidak benar. Sekali lagi RHS-ZW tidak ada politik balas dendam. Sebaiknya para ASN di Kabupaten Simalungun bekerja dan melayani masyarakat dan bersama-sama membangun Simalungun.

Timbul Jaya juga tidak lupa menyampaikan permohonan maaf, bila ada perkataan dan perbuatan RHS-ZW, Tim Pemenangan RHS-ZW, Relawan maupun kader Partai Pengusung yang tidak berkenan di hati.

"Kami memohon maaf bila ada tutur kata dan perbuatan yang tida berkenan di hati. Mari kita bergandengan tangan, dan melupakan segala perbedaan selama berlangsungnya Pilkada. Kita tatap Simalungun ke depan ke arah yang lebih baik dan sejahtera,"tutup Timbul sembari mengucap terima kasih kepada penyelenggara Pilkada dan TNI, Polri yang turut andil atas susksesnya Pilkada di Simalungun.


Penulis   : franki
Editor     : tagor


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.