Header Ads



Siswa SMK Negeri Jorlang Hataran Praktek Kerja di 28 Perusahaan

LINTAS PUBLIK-SIMALUNGUN, Siswa SMK Negeri Jorlang Hataran diberangkatkan mengikuti prakerin ( praktek kerja industri) di 28 perusahaan (dunia usaha),Jumat (8/2/2019) dihalaman sekolah sekolah.

Siswa yang diberangkatnkan sebanyak 103 siswa, dari kelas 11 sesuai dengan jurusan masing masing.

Siswa SMK Negeri Jorlang Hataran diberangkatkan mengikuti prakerin ( praktek kerja industri)  ,Jumat (8/2/2019).
Adapun siwa yang diberangkat dari 3 (tiga) jurusan di SMK negeri Jorlang Hataran, jurusan tersebut adalah :  Jurusan RPL ( Rekayasa Perangkat Lunak), jurusan Akuntansi dan jurusan TSM (Tehnik Sepeda Motor ).

Dalam acara apel pemberangkatan siswa, Farida Nova Purba mewakili kepala sekolah bidang dunia industri, menghimbau kepada para siswa agar selama menjalankan praktek kerja industri nantinya dapat menjalankan dengan penuh disiplin dan tanggung jawab.

"Kami mengharapkan anak anak kami sepanjang menjalankan praktek kerja industri selama enam bulan lamanya dapat berjalan dengan baik dan menambah ilmu dalam praktek langsung dilapangan,"katanya.

Adapun daerah tujuan Prakerin  siswa SMK negeri Jorlang Hataran adalah perusahaan yang ada di kabupaten Simalungun, Siantar, kabupaten Tobasa dan Pekan Baru.

Dimintai tanggapan dan harapan dengan pelaksanaan kegiatan prakerin tersebut, Farida Nova Purba mengatakan, semoga Prakerin dapat menumbuhkan semngat siswanya untuk menimbah ilmu lebih banyak lagi langsung ke tempat usaha (perusahaan).

 "Kiranya setelah tamat siswa sudah memiliki pengalaman dan ilmu di dunia industri dan apabila mereka tidak melanjutkan ke perguruan tinggi benar-benar sudah siap dan memiliki keahlian untuk bekerja,"jelasnya.

Penulis : robin
Editor   : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.