Header Ads

Wakil Wali Kota Apresiasi Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Yayasan Perguruan Taman Siswa

Siantar - Lintas Publik, Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Herlina, menghadiri sekaligus mengapresiasi peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah/Tahun 2025 yang digelar Yayasan Perguruan Taman Siswa, Kamis (02/10/2025). Acara berlangsung khidmat di Lapangan Upacara Taman Siswa, Jalan Kartini, Kecamatan Siantar Barat, dengan dihadiri ratusan siswa, guru, dan pengurus yayasan.


Dalam suasana penuh semangat kebersamaan, Herlina menyempatkan diri berinteraksi langsung dengan para siswa-siswi. Ia mengadakan kuis seputar pengetahuan keislaman dan sambung ayat Al-Quran. Keceriaan terpancar dari wajah para pelajar yang antusias menjawab pertanyaan, dan mereka yang berhasil menjawab dengan tepat mendapat hadiah langsung dari Wakil Wali Kota.

Mungkin gambar 1 orang dan mimbar
Wakil Wali Kota Apresiasi Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Yayasan Perguruan Taman Siswa/ist
Dalam sambutannya, Herlina menekankan bahwa peringatan Maulid Nabi bukan sekadar acara seremonial, tetapi sarat makna. Menurutnya, momen ini menjadi pengingat bagi umat Islam untuk terus meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.


“Saya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Yayasan Perguruan Taman Siswa Pematangsiantar dan panitia yang telah menginisiasi kegiatan ini. Selain memperkuat iman dan takwa, kegiatan ini juga membentuk karakter generasi muda yang berakhlak mulia, berilmu, serta cinta tanah air,” ujarnya.

Lebih jauh, Herlina mengajak masyarakat menjadikan semangat Nabi Muhammad SAW sebagai inspirasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Terutama di Kota Pematangsiantar yang memiliki keragaman budaya dan agama, keteladanan Rasulullah diharapkan mampu memperkuat persaudaraan, menjaga kerukunan, serta meneguhkan persatuan.

Karena itu, kita bisa bersama-sama membangun Pematangsiantar yang menjadi lebih cerdas, sehat, kreatif, dan selaras," ujar Herlina.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjadikan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai sarana muhasabah diri. Melalui peringatan ini, umat dapat mempertebal iman, meningkatkan amal shaleh, sekaligus memperkuat ukhuwah Islamiyah (persaudaraan sesama muslim) dan ukhuwah wathaniyah (persaudaraan kebangsaan).

Acara ditutup dengan sesi foto bersama Wakil Wali Kota Herlina, jajaran pengurus Yayasan Perguruan Taman Siswa, para guru, serta penceramah yang hadir. Kebersamaan tersebut menjadi penanda kuatnya sinergi antara pemerintah daerah dengan dunia pendidikan dalam membangun generasi penerus bangsa yang beriman, berakhlak mulia, serta peduli terhadap persatuan bangsa. (red/ts)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.