Menteri Pariwisata dan Bupati Humbahas Bahas Pengembangan Geopark Kaldera Toba di Sibisa
Doloksanggul – Lintas Publik, Menteri Pariwisata RI, Widiyanti Putri Wardhana, bersama Bupati Humbang Hasundutan Dr. Oloan P. Nababan, SH., MH, Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution, serta sejumlah kepala daerah kawasan Danau Toba mengikuti rapat koordinasi pengembangan Destinasi Geopark Kaldera Toba di The Kaldera Sibisa, Kabupaten Toba, Selasa (8/7). Pertemuan ini menegaskan komitmen pemerintah untuk memperkuat posisi Danau Toba sebagai destinasi pariwisata kelas dunia.
Dalam rapat tersebut, Kemenparekraf mendorong percepatan peningkatan kualitas pengelolaan Geopark Kaldera Toba agar memenuhi standar UNESCO. Gubernur Sumut mengajak seluruh kepala daerah untuk bersinergi menjaga kelestarian alam Danau Toba sebagai warisan geologi, budaya, dan sejarah. Sebelumnya, Menteri Pariwisata juga membuka Konferensi Geowisata Kaldera Toba UGG 2025 di Parapat.
Bobby Nasution menekankan pentingnya upaya kolektif untuk mengembalikan status “green card” dari UNESCO. Ia menjelaskan bahwa pengelolaan Danau Toba harus mengedepankan aspek geologi, budaya, dan pemberdayaan masyarakat lokal, sambil meningkatkan kesejahteraan warga sekitar.
Menteri Pariwisata dalam arahannya menyampaikan bahwa pengembangan geopark tidak hanya bergantung pada infrastruktur, tetapi membutuhkan inovasi, pengetahuan, dan narasi yang kuat. Ia menegaskan pentingnya tiga pilar UNESCO: perlindungan, edukasi, dan pembangunan berkelanjutan.
Pertemuan turut dihadiri BPODT, Badan Pengelola Geopark Kaldera Toba, serta sejumlah pemangku kepentingan lainnya. (red/t)




Tidak ada komentar