Header Ads



Rumah Ahmad Saragih Tak Layak Huni, Ini yang Dilakukan Karang Taruna Labuhanbatu

LINTAS PUBLIK - LABUHANBATU, Ketua Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu Aswin Syahputra, S.Kep, Ners bersama anggota, didampingi ketua Kecamatan Rantau Selatan Agus Rambe mengadakan bakti sosial ke rumah warga kurang mampu Ahmad Saragih (68) dan istri Darbiyah Lubis (66) di Lingkungan Sejahtera , Kelurahan Lobusona, Kecamatan Rantau Selatan pada, Jumat (28/06/2019).

Aswin Syahputra, S.Kep, Ners menyampaikan, bahwa ada laporan dari ketua kecamatan Rantau Selatan Agus Rambe ada warga yang layak untuk dibantu.

BACA JUGA  Digagas Karang Taruna, Siantar akan Punya Wisata Sungai

Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu meninjau rumah Ahmad Saragih
"Kami Karang Taruna Labuhanbatu siap mendukung program Pemerintah dan menyalurkan kepada masyarakat yang memang layak diberikan haknya .khususnya seperti rumah Ahmad Saragih (68) untuk mendapatkan bedah rumah , bagaimana kondisi rumah ini layak untuk ditempati atau huni" .jelas Aswin.

Karang taruna adalah perpanjangan tangan apabila ada program dari pemerintah, DPD Karang Taruna siap menyalurkan perbaikan rumah Ahmad Saragi dan istri Darbiyah Lubis.

Ketua Karang Taruna Labuhanbatu juga mengatakan, telah kita diskusikan dengan pihak Tarukim Labuhanbatu bahwa tanah ini memang benar milik Ahmad Saragi dan istri yang sudah di hibakan oleh pemilik tanah pertama. secara aturan kalau memang tanah ini milik Ahmad Saragih layak untuk di bantu .

Minggu lalu Ketua Karang Taruna Rantau Selatan Agus Rambe dan Anggota memberikan bantuan perlengkapan makanan seperti Beras 10 Kg, Gula 2kg , minyak makan 3kg , susu 2 kaleng, dan perlengkapan dapur cabe, bawang , sayur - sayuran , indomie dan perlengkapan menyuci.

Agus menyampaikan bahwa rumah Ahmad Saragih sudah hampir roboh, dan terlihat tiang rumahnya udah miring.

"Rumah Saragih ini nyaris roboh, laporan Karang taruna ini harus kita tindak lanjuti,"ujarnya.

Istri Ahmad Saragih juga menyampaikan terimaksih kepada wartawan lintaspublik, semoga rumahnya dapat secapatnya diperbaiki (dibangun).

"Setiap saat  sata sholat, saya selalu menyampaikan kepada yang Maha Kuasa agar rumah saya dapat diperbaiki karena saya tidak punya biaya, harapan saya melalui Karang Tarunalah harapan saya pemerintah Labuhan Batu dapat memabngunnya,"ungkapnya.


Penulis  : samuel
Editor    : tagor

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.