Header Ads



Ibas Mundur dari DPR, Syarief Hasan: Dia Ingin Kasih Contoh

LINTAS PUBLIK-Jakarta, Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Syarief Hasan, mengapresiasi langkah mundur Edhie Baskoro Yudhoyono Baskoro (Ibas) dari keanggotaannya di DPR. Langkah yang diambil Ibas hanya ingin memberi contoh kepada publik.

Syarief Hasan/Dok.Detik
"Saya juga beri apresiasi dan penghargaan terhadap Ibas sebagai seseorang yang masih mudah usia, dia menunjukkan bahwa ini loh contohnya, kalau ada kritikan dari masyarakat dan dianggap itu tidak betul, dia mengundurkan diri," kata Syarief di Kantor Presiden, Kamis (14/2/2013).

Menurut Syarief, saat insiden absensi Ibas memang sedang sibuk mempersiapkan Rapimnas Demokrat. Niat Ibas pun bukannya ingin absen dari rapat paripurna DPR.

"Maksudnya pengen absen dulu terus ke ruangannya, nanti balik lagi, tetap ternyata sudah dieskpose oleh media yang menurut saya berlebihan," lanjut Syarief.

Syarief menilai bukan cuma Ibas saja yang pernah melakukan hal itu. Namun dengan legowo, Ibas pun akhirnya memilih mundur dari DPR.

Syarief meminta masalah mundurnya Ibas jangan terlalu dibesar-besarkan. "Apresiasi dong sikap jantan begitu," tegasnya.DET/T

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.